Karakteristik Solar Cell (pembangkit Listrik tenaga surya)

Anda ingin membangkitkan listrik sendiri di rumah? Itu dimungkinkan dengan pemasangan panel surya / solar cell, panel surya mengubah tenaga sinar matahari menjadi listrik.
Listrik tersebut disimpan di dalam aki, kemudian aki menghidupkan lampu, TV, pompa air, dan peralatan listrik lainnya.
Dalam penggunaan panel surya / solar cell untuk membangkitkan listrik di rumah, ada beberapa hal yang perlu kita pertimbangkan karena karakteristik dari panel surya / solar cell :

  1. Panel surya / solar cell memerlukan sinar matahari. Tempatkan panel surya / solar cell pada posisi dimana tidak terhalangi oleh objek sepanjang pagi sampai sore.
  2. Panel surya - solar cell menghasilkan listrik arus searah DC.
  3. Untuk efisiensi yang lebih tinggi, gunakan lampu DC seperti lampu LED.
  4. Instalasi kabel baru khusus untuk arus searah DC untuk perangkat berikut ini misalnya : lampu LED (Light Emiting Diode), TV, Charge HP, komputer, dll.

No comments:

Post a Comment